Memasuki era digital pola hubungan antara guru dan anak didik berubah. Jika dahulu guru menjadi pusat ilmu pengetahuan anak didik, kini lewat perkembangan teknologi informasi kedudukan guru hanya sebagai fasilitator. Anak didik bisa belajar dari mana saja berkat internet dan media sosial.
Internet seperti pisau bermata dua. Ketika bangsa ini menghadapi masalah dunia pendidikan, internet menjadi solusi juga pangkal kerusakan generasi muda. Walhasil, guru tetap menjadi bagian utama dunia pendidikan. Pemikiran inilah yang muncul dalam Focus Group Discussion (FGD) yang digelar DPP LDII.
FGD bertema “Mewujudkan Kualitas SDM dengan Menyiapkan Generasi Unggul Berkarakter” dihadiri oleh Edi Winarto Sekjen Asosiasi Media Digital Indonesia, Profesor Furqon Rektor Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Qudrat Nugraha Sekjen Persatuan Guru Republik Indoensia (PGRI), dan DR Basseng Wakil Sekretaris Umum DPP LDII.
Dalam pertemuan itu, Edi Winarto mengakui dampak internet terhadap lunturnya marwah guru. Menurutnya, generasi yang lahir antara tahun 2000 – 2016 lebih banyak dipengaruhi oleh revolusi digital. Di era ini muncul perubahan luar biasa pada karakter anak. Anak lebih cerdas akibat mendapat asupan informasi dari media digital seperti smartphone, komputer yang terhubung ke internet, dan sebagainya. Setiap waktu mereka mengakses media sosial.
“Era revolusi digital akan menyebabkan efek negatif jika kita tidak mencegah dan menyikapinya. Negara China dan Rusia telah membuat benteng. Di level dunia, Indonesia ranking tinggi pengguna Twitter. Media sosial seperti Twitter mampu mempengaruhi persepsi masyarakat,” ujarnya.
Ketika mengakses internet dan media sosial, anak didik memperoleh banyak informasi yang bisa mengubah pola pikir mereka. Edi menyayangkan, interaksi guru sebagai teman bagi anak didik sangat sulit untuk diaplikasikan. Ada jarak antara guru dan anak didik. Edi berharap agar guru bisa mengikuti perkembangan zaman. “Guru harus menganggap anak didik sebagai partner yang sejajar karena jika mendoktrin dan mendikte, khawatir akan terjadi perlawanan serta kiritik dari anak didik,”ujarnya.
Di sisi lain, Profesor Furqon menambahkan bahwa ada cara pengajaran atau pedagogi yang hilang dari bangsa Indonesia kini. Hubungan guru dan anak didik yang tidak selaras mengakibatkan marwah dan wibawa guru di mata masyarakat hilang. Pendidikan karakter harus digalakkan dalam dalam kehidupan manusia.
“Secara institusional dan berjamaah moral Indonesia sudah dirusak. Karakter adalah cermin keadaan qolbu atau hati dan pikiran. Jika qolbu sehat, karakternya akan bagus. Ada komponen karakter yaitu kesadaran sebagai makhluk dan hamba Tuhan, kasih sayang, dan rasa cinta tanah air,” ujarnya.
Furqon menegaskan agar pendidikan karakter berhasil, pedagogi spiritual harus ditanamkan. “Pendidikan harus melibatkan Allah SWT, jangan hanya melibatkan guru dan media dengan cara berdoa sebelum mengajar. Seperti Imam Al-Ghazali yang didoakan gurunya, ia berhasil menjadi imam besar,” ujarnya
Pedagogi spiritual juga juga harus berdasarkan prinsip kasih sayang. Guru harus mengajar dengan penuh kasih sayang kepada anak didik. Guru harus memberikan keteladanan yang tidak hanya diucapkan dalam kata, akan tetapi harus selaras dengan perbuatan. Prinsip rahmaniah, pendidikan harus didasarkan kasih sayang. Guru mengajar karena sayang kepada anak didiknya. Lalu Uswatun Hasanah atau keteladanan, tidak bisa hanya dicuapkan kata kata dan harus dibuktikan dengan perbuatan.
Perubahan terus terjadi dan cara mempersiapkan pendidikan bagi generus masa depan tidak sama dengan generasi tua. Furqon menegaskan, pendidikan bukan hanya mempersiapkan ekonomi dan profesionalitas Sumber Daya Manusia (SDM), tapi juga mempersiapkan manusia secara sosial dan moral. (Khoir/LINES)