Penjabat (PJ) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menggelar halalbilhalal atau silaturahim Syawal 1445 H di Gedung Negara Grahadi, Kamis (18/4). DPW LDII Jawa Timur menghadiri acara tersebut.
Kompak menggunakan batik berwarna merah, Adhy Karyono didampingi istri menerima kunjungan para undangan, di antaranya Wali Kota, Bupati, serta tokoh masyarakat dan tokoh agama.
Sejak pagi hingga menjelang siang, para tamu terus berdatangan. Mereka berbaris tertib untuk bersalaman dengan Pj Gubernur Jawa Timur di beranda Gedung Grahadi, kemudian para tamu dipersilakan bercengkrama di dalam gedung.
Dalam kesempatan itu, Wakil Ketua DPW LDII Jawa Timur Maun dan Ketua Wanita LDII Jawa Timur Emie Santoso turut hadir. Maun mengapresiasi acara tersebut, pasalnya kegiatan itu mempererat tali silaturahim dan menjalin hubungan yang lebih baik antara pemerintah provinsi (Pemprov) dan masyarakat.
“Bagi kami menjaga silaturahim sangat penting. Dalam ajaran Islam, selain meningkatkan persaudaraan, silaturahim juga memperpanjang umur dan rezeki,” ungkap Maun.
Maun juga mengatakan DPW LDII Jawa Timur akan menggelar “Silaturrahim Syawal” pada 27 April mendatang. Kegiatan tersebut untuk merajut tali persaudaraan dan kebangsaan.
Menurut Maun, ukhuwah bashariyah untuk meningkatkan persaudaraan sesama umat manusia, menjadi nilai penting. “Kami mengundang tokoh-tokoh ormas Islam dan lintas agama,” ujar Maun.