Pengurus DPD Golkar Jawa Timur berkunjung ke kantor DPW LDII Jawa Timur, Jumat (12/5). Ketua DPD Golkar Jawa Timur M Sarmuji mengatakan LDII dan Golkar mempunyai komitmen kebangsaan dan keindonesiaan yang kuat.
“Apalagi secara historis, LDII dan Golkar itu sesuatu yang tidak bisa terpisahkan tumbuh bersama dalam dimensi persaudaraan. Mudah-mudahan hubungan yang sudah erat ini semakin erat lagi, apa yang bisa kita sinergikan akan lebih ditingkatkan,” kata Sarmuji.
Sarmuji menegaskan, dengan adanya pertemuan di Jawa Timur ini, ia meminta kepada jajaran DPD Golkar juga menjalin hubungan dan komunikasi yang baik dengan DPD LDII kabupaten/kota.
“Kami bersepakat akan menjalin komunikasi hingga di tingkat bawah. Mudah-mudahan dengan komunikasi ini hubungan kita semakin baik dan menentramkan, terutama untuk masyarakat Jawa Timur,” imbuhnya.
Sarmuji mengungkapkan, kunjungan DPD Golkar Jawa Timur tak hanya dilakukan kepada ormas Islam, namun juga dilakukan dengan ormas keagamaan lainnya. Ia memandang peran penting ormas keagamaan untuk menciptakan suasana kondusif dan damai di Jawa Timur.
“Ormas keagamaan memiliki ajaran yang disiplin tinggi, terutama ajaran kedamaian dan keharmonisan. Kita berharap semua ajaran-ajaran itu bisa diturunkan ke bawah dan bisa menciptakan masyarakat yang damai di Jawa Timur,” pungkasnya.
Dalam menghadapi tahun politik, Ketua DPW LDII Jawa Timur KH Moch Amrodji Konawi menegaskan sikap LDII netral aktif. Menurutnya LDII tidak bisa mengintervensi pribadi warganya dalam pesta demokrasi 2024.
Meskipun demikian, Amrodji juga mengatakan, juga banyak warga LDII yang dicalonkan calon legislatif dari berbagai partai politik. Untuk itu, Amrodji berpesan partai politik sebagai perpanjangan tangan rakyat harus rajin menjalin komunikasi hingga ke masyarakat bawah, bukan hanya saat kampanye, akan tetapi sesudah terpilih menjadi anggota legislatif agar terus berkomunikasi untuk menyerap aspirasi rakyat.